Pages


 

Facebook Nama Sendiri


Setting URL FaceBook dengan Nama Sendiri Image
Bagi yang sudah terbiasa dan telah lama bermain facebook, mungkin artikel ini tidak berguna karena semua bisa melakukannya. Tetapi bagi yang baru bergabung atau tidak begitu faham dengan facebook, artikel ini cukup berguna jika ingin brand image dan eksistensi anda di facebook. Atau bagi yang belum faham sama sekali apa itu URL facebook, berikut kami berikan sedikit penjelasan mengenai hal tersebut.

URL facebook adalah alamat yang anda ketikkan saat pertama kali masuk halaman facebook yaitu http://www.facebook.com. Lalu anda pasti pernah melihat ada teman facebook yang menggunakan nama mereka sendiri pada URL di web browser. Sebagai contoh http://www.facebook.com/NamaTemanAnda atau URL yang kami gunakan pada facebook fan page dari FastNCheap yaitu http://www.facebook.com/fastncheap.

Apakah anda ingin memiliki URL dengan nama sendiri di facebook? Jika jawabanya ya, maka lanjutkan untuk membaca artikel ini. Pada contoh di bawah ini, kami menggunakan facebook ber-bahasa inggris. Jika anda menggunakan bahasa lain seperti bahasa Indonesia, langkah-langkahnya sama saja.

Pertama yang perlu anda lakukan adalah
membuat account facebook (jika belum punya), kemudian login ke account tersebut.

Setting URL FaceBook dengan Nama Sendiri Image

Kedua, pergi ke menu Account (kanan atas), pilih Account Setting.

Setting URL FaceBook dengan Nama Sendiri Image

Klik link change pada bagian username.

Setting URL FaceBook dengan Nama Sendiri Image

Ketik nama yang akan anda gunakan pada form yang tersedia. Jangan ada spasi dan minimum 5 huruf. Kemudian klik tombol Check Availability. Jika nama yang anda masukkan sudah digunakan orang lain maka anda harus mencari nama lain dan memasukkannya kembali ke form username.

Setting URL FaceBook dengan Nama Sendiri Image

Selanjutnya, anda akan dimintai konfirmasi tentang nama (URL) yang anda masukkan. Klik Confirm jika ingin menggunakan nama tersebut atau klik Cancel jika ingin mempertimbangkan nama lain.

Setting URL FaceBook dengan Nama Sendiri Image

Sekarang coba anda ketikkan URL facebook dengan nama sendiri, maka halaman yang muncul adalah halaman dari profile facebook anda. Selamat, anda punya nama sendiri di facebook.

Selain sebagai nama profile, URL facebook dengan nama sendiri juga dapat digunakan pada facebook fan page. Syaratnya, halaman fan page tersebut harus memiliki minimal 20 fans yang suka (Telah klik tombol Like pada halaman fan page).

Selamat mencoba dan kembangkankan brand image anda atau fan page anda di facebook!